MA Tarbiyatut Tholabah Jl.KH. Musthofa Kranji-Paciran-Lamongan-Jawa Timur. VISI : Islami, Berprestasi, dan Berinovasi
Home » » Siswa MA Tabah Juara I Musabaqah Qiraatil Kitab (MQK) Harlah IPNU-IPPNU Lamongan

Siswa MA Tabah Juara I Musabaqah Qiraatil Kitab (MQK) Harlah IPNU-IPPNU Lamongan

Written By matabah on Monday, 7 March 2016 | 13:20:00


Musabaqah Qiraatil Kitab (MQK) Matan Ghayah wa Taqrib resmi di tutup oleh Ketua IPNU cabang Lamongan di SMK NU Lamongan (6/3/16). Lomba membaca kitab kuning tingkat kabupaten ini di gelar oleh Pimpinan Cabang IPNU-IPPNU Lamongan dalam rangka memperingati hari lahir IPNU yang ke 62 dan IPPNU ke 61.
Pada MQK kali ini delegasi  MA Tarbiyatut Tholabah kranji mampu tampil sebagai Juara I, sehingga berhak atas  trhopy dan uang pembinaan yang akan dibagikan pada puncak kegiatan Harlah IPNU-IPPNU 26 maret mendatang.
Sebagai juara 1 ananda Muhammad Hubbab Nauval siswa kelas XI jurusan Agama di MA Tarbiyatut Tholabah Kranji ini merasa senang  dan bangga bisa mengharumkan nama lembaga dan pondok pesantren di tingkat kabupaten. Tak lepas ini semua berkat bimbingan para asatidz, “terangnya.
Sebagai siswa yang berprestasi, pria asal desa Indrodelik Bungah  sangat berharap momentum ini bisa dijadikan sebagai motivasi untuk dirinya dan siswa-siswi yang lainnya supaya lebih giat belajar dalam membaca kitab kuning, Tuturnya. Amirul Kholidin, M.Pd.I  sebagai pembina jurusan keagamaan merasa bersyukur siswanya mampu bersaing dengan siswa-siswa lain di ajang tersebut.  Ini perlu ditindaklanjuti dengan pembinaan yang lebih serius, tidak hanya cukup ditingkat kabupaten saja tapi kedepannya harus bisa menjuarai tingkat provinsi bahkan tingkat nasional, “ujar beliau. (CRK)

Share this article :

1 comment:

  1. Pretty nice post. I just stumbled upon your weblog and wished to say that I've truly enjoyed surfing around your blog posts.

    In any case I will be subscribing to your feed and
    I hope you write again very soon!

    ReplyDelete

www.domainesia.com

Please Bantu Saya, Like This !!!

×

Powered By Blogger Widget and Get This Widget

Galery Foto Kegiatan MA Tabah

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. MA Tarbiyatut Tholabah - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template